Akhir Februari 2017, 11 orang berpakaian putih hitam nampak di area Kampus Dahana Subang. Lebih sering mereka terlihat
berada di Class Room Gedung Diklat. Wajah-wajahnya sangat asing, tidak banyak karyawan
yang berada diarea Kampus yang mengenal mereka. Dalam beberapa waktu, tidak sedikit pejabat
eselon 1 yang masuk menemui mereka di Class Room.
Pada kesempatan
lain, mereka pun terlihat memasuki area perkantoran, dari kantor yang satu ke kantor lainnya. Mendatangi
beberapa karyawan dimeja kerja, dan terlihat mereka tengah memperkenalkan diri
dan mempertanyakan mengenai beberapa hal kepada orang yang ditemuinya.
Rupanya penampakan ini bagian dari program Orentasi
Pengenalan
Perusahaan (OPP). Mereka adalah generasi muda yang tengah mendapat kesempatan
untuk bergabung menjadi calon karyawan perusahaan bahan peledak, PT DAHANA (Persero).
Deya Nadya
Kemalasari, Senior Staff PSDM & Organisasi, menerangkan bahwa 11 orang ini yang dinyatakan lulus
pada seleksi lowongan pekerjaan yang diadakan pada tahun lalu. Saat ini mereka telah selesai mengikuti
masa OPP yang dilaksanakan pada 27 Februari – 3 Maret 2017,
“Kemarin selama
lima hari, mereka sudah mengikuti OPP, dan saat ini tengah menjajaki penempatan
sebagai calon karyawan,” terang Deya kepada D-file.
Selama masa OPP,
peserta mendapatkan beberapa materi dasar pengenalan perusahaan, dengan
narasumber pejabat eselon 1, “Pematerinya adalah para pejabat eselon 1, karena
mereka yang memahami makna, filosofi tentang pekerjaan dan kebijakannya, dan
juga nilai budayanya,” ungkapnya.
Kegiatan OPP pun
dibuat semenarik
mungkin, agar peserta mampu dengan mudah menerima pemahaman tentang materi-materi yang disampaikan, “Kita buat
kegiatan OPP ini semenarik mungkin, ada beberapa kegiatan atau materi yang dibuat berbeda
dibanding OPP sebelumnya. Jadi pesertanya lebih aktif dan interaktif,” imbuhnya. (SYA).
No comments:
Post a Comment