Pages

Tuesday, June 14, 2016

Serikat Pekerja Dahana Luncurkan Racikan Sejadah



Serikat Pekerja DAHANA (Sejadah), kini terus menunjukkan eksistensinya. Setelah resmi digantikan dengan kepengurusan baru untuk periode tiga tahun kedepan, Sejadah pada 10 Juni 2016 telah ikut serta membantu korban banjir bandang yang terjadi di Desa Cihideung, Cisalak, Subang Jawa Barat, dengan memberikan bantuan berupa material bangunan. Bantuan yang diserahkannya ini adalah hasil dari aksi solidaritas karyawan DAHANA untuk ikut serta berempati membatu korban bencana.


Aksi Solidaritas ini pun tidak berhenti sampai disana. Pada bulan Ramadhan 1437 H ini, Sejadah pun tengah menggalang kembali aksi solidaritasnya yaitu melakukan aksi kepedulian sosial untuk membantu anak yatim dan piatu.  Dewi Kurniaty, Ketua Panitia mengungkapkan aksi solidaritasnya ini diberi nama RACIKAN SEJADAH yaitu Ramadan Ceria Kita dan Anak Yatim bersama Serikat Pekerja DAHANA (Sejadah).

“Di bulan suci ini kami ingin berbagi keceriaan bersama anak-anak yatim, karenanya kami membuka lebar kepada karyawan yang ingin ikut serta memberikan donasi untuk mereka (anak yatim),” terang Dewi Kurniaty.

Dewi menambahkan, aksi penggalangan ini akan menampung bantuan dari karyawan DAHANA berupa infak dan shodaqoh, pakaian layak pakai, buku-buku bacaan dan barang-barang bermanfaat lainnya. “Penggalangan dana dan bantuan dikumpulkan dari semua karyawan yang mau menjadi donatur secara sukarela,” kata Dewi kepada Dfile. (13/6/2016)

Program RACIKAN SEJADAH ini rencananya akan digelar disalah satu rumah panti asuhan yatim piatu yang berada di Kabupaten Subang. Konsep acaranya pun dibuat untuk menambah suasana yang ceria.

“Kita akan ajak mereka untuk ceria dengan berbagai jenis kegiatan seperti pemutaran film, fun games dan buka puasa bersama serta pemberian santunan,” ungkapnya.

Dewi juga mengingatkan aksi penggalangan dana untuk program RACIKAN SEJADAH ini masih terbuka lebar sampai dengan tanggal 20 Juni 2016. Bagi karyawan DAHANA yang berada di area Jakarta, bantuan atau sumbangan bisa diserahkan kepada koordinator area Jakarta yaitu Rosi Rosmayanti, sedangkan untuk area Subang yaitu Teno Arief P. Pemberian donasi pun dapat dilakukan melalui rekening Sejadah di Bank BNI No. 7000020016 an. Serikat Pekerja Dahana. (SYA)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888