Pages

Thursday, March 17, 2016

Jajaki Kerjasama dengan DAHANA, Umtas Pulang Bawa Tanaman



Kamis, (10/3/2016), rombongan civitas akademika Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (Umtas), bertandang ke Kampus PT DAHANA (Persero). Rombongan yang dipimpin langsung oleh Wakil Rektor Umtas, Yusuf Abdullah ini tengah melakukan penjajakan kerjasama antara Umtas dengan PT DAHANA (Persero) dalam rangka Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Pemberdayaan Masyarakat.


Diantara rombongan Umtas ternyata ada salah seorang yang sudah tidak asing lagi di DAHANA, yakni Waspada kurniadi, 'alumni' Dahana yang pernah menjabat sebagai Kepala Energetic Material Center (EMC).  Kini ia gunakan masa pensiunnya mengabdi menjadi seorang dosen di Umtas.

"Jadi dosen itu jadi kebawa muda terus, selalu ketemu anak-anak muda. Ya, meski basic saya di kimia tapi sekarang saya jadi dosen pertambangan," kelakar Waspada.

Mengamati perbincangan antara Umtas dan DAHANA, nampaknya kedua pihak ini akan memulai kerjasamanya diawali di bidang lingkungan hidup.  "Umtas juga concern pada lingkungan hidup, beberapa kali mahasiswa kami melakukan penanaman pohon dibeberapa daerah di Tasikmalaya," terang Yusuf Abdullah.

Sejalan dengan program DAHANA yaitu penghijauan lingkungan hidup, maka rombongan Umtas pun sebelum melakukan perjalanan pulang ke Tasikmalaya, diajak singgah sejenak ke tempat penyemaian bibit pohon yang berada di Nurseri PT DAHANA (Persero).

Mampir ke Nurseri, akhirnya rombongan dipersilahkan memilih bibit pohon untuk dibawa pulang sebagai cinderamata dari DAHANA. "Kebanyakan mereka memilih bibit pohon kayu putih, tanaman hias pucuk ungu dan daun bahagia," terang salah satu karyawan Nurseri, Herdi kepada Dfile. (SYA).

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888