Pages

Thursday, March 24, 2016

“Hanya Dahana Yang Punya Paket Komplit”


Alip Muharam
Memelihara hubungan baik dengan pelanggan memang bukan perkara mudah, pelayanan yang prima dan kesigapan dalam memenuhi kebutuhan customer adalah salah satu bukti mengapa hingga kini Dahana menjadi industri handak nomor satu di tanah air.

Strategi inilah yang dilakukan oleh Pria kelahiran Cirebon 34 tahun silam yang menjabat sebagai Manager Hubungan Pelanggan Wil-1 Divisi Migas  ini.


Alip pemilik nama lengkap Alip Muharam bersama teamnya memiliki tugas menyampaikan informasi mengenai produk-produk Dahana kepada calon pelanggan sedetail mungkin dan senantiasa menjaga kedekatan dengan perusahaan-perusahaan yang telah menggunakan produk Dahana pastinya.

Meskipun tidak mudah mencari pelanggan baru, tetapi menurut Alip itulah tantangannya. Sejauh ini ia merasa mampu membuktikan kepada perusahaan yang telah memberikan kepercayaan kepadanya, karena produk-produk yang dijual Dahana berbeda dengan perusahaan lain. Selain kualitas produk tentunya, Dahana juga memiliki paket komplit untuk produk yang dijualnya.

“Di Indonesia hanya Dahana yang mampu mengcover semua kebutuhan pelanggan dalam penggunaan handak untuk kegiatan eksplorasi migas, ibaratnya dari handak tidak ada sampai handak kembali tidak ada lagi,” papar ayah dari dua orang putri, Alya dan Della ini. Maksud dari perumpamaan itu adalah layanan konsultasi yang diberikan kepada calon pembeli sekaligus pengaplikasian handak tersebut di lapangan dari A hingga Z.   

Contoh sederhananya adalah mengenai kebutuhan handak yang akan di gunakan, perijinan penggunaan handak, menyiapkan gudang penyimpanan, supervisi di lapangan, pengiriman handak, sampai pemusnahan handak sisa operasi peledakan. 

Banyak pengalaman yang di dapatkan oleh Alip selama bergabung di Divisi Migas, dia sudah menginjakkan kakinya hampir diseluruh wilayah Indonesia, dari Aceh Tamiang hingga pedalaman Papua pernah ia kunjungi.

“Senangnya jika kita berkunjung ke sebuah daerah, kita ada waktu untuk singgah sejenak menikmati keindahan wisata  daerah itu baik alamnya ataupun budaya lokalnya, setidaknya bisa mengurangi kepenatan karena perjalanan yang sangat jauh, ujar pria pecandu mancing ini.
Sudah hampir sepuluh tahun Alip bergabung di divisi ini, permasalahan di lapangan yang sering ia temui menjadikan ia semakin matang menyikapinya.

“Biasanya keluhan yang kami terima dari pelanggan adalah masalah perijinan, kita tidak bisa menekan instansi yang berwenang, seperti pemda setempat dan kepolisan yang menangani perijinan ini agar segera mengeluarkan surat perijinnya segera turun, karena kita tahu semua harus mengikuti prosedur yang ada,pungkasnya. (aan)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888