Pages

Thursday, March 24, 2016

Amuba, Menjadi Bagian Solusi



Penggunaan media sosial adalah sebuah keniscayaan di era keterbukaan sekarang ini.  Pemanfaatannya mampu memberikan ekses positif maupun negatif bagi penggunanya. Terlebih bagi para pecinta gadget, medsos sudah menjadi bagian dari hidup mereka, seakan tidak pernah lepas dari genggaman tangan pemiliknya.


Beberapa fasilitas yang ada pada medsos memudahkan kita berkomunikasi dengan rekan kerja, keluarga bahkan teman-teman alumni kuliah, sampai membuat sebuah group komunitas tertentu.
Hal itulah yang di lakukan para karyawan Dahana, memanfaatkan fasilitas yang ada di medsos mereka membuat sebuah group komunitas diskusi yang diberi nama “Amuba”.

Menurut Alip Muharam salah satu admin Amuba, komunitas ini adalah ajang bagi rekan-rekan karyawan Dahana dalam memberikan sumbangsih pemikiran dan ide-ide cerdas mereka untuk kemajuan Dahana. Karena komunitas ini non formal, amuba tidak membatasi berdasarkan jabatan ataupun status karyawan, sepanjang ide itu bertujuan untuk kemajuan Dahana pasti didukung.

“Seperti kita ketahui Amuba adalah mahluk microorganik bersel tunggal, meski tidak terlihat kasat mata tetapi nyata, filosofi itulah yang di deskripsikan oleh komunitas ini, dengan mengusung jargon “Tidak Berbentuk Untuk Membentuk," jelas Alip di tengah kesibukannya.
Contoh sederhana yang pernah di bahas  dalam forum ini adalah efesiensi dalam penggunaan kertas foto copy  dan energy listrik.

"Sebisa mungkin kita tidak royal menggunakan kertas poto copy,  sepanjang kertas itu masih dapat dimanfaatkan lagi buat foto copy, alangkah baiknya kita tidak perlu menggunkan kertas yang masih baru," terang Alip.

Selain itu Amuba juga coba menyikapi peraturan-peraturan perusahaan dengan tidak mengkritisi tetapi memberikan solusi yang lebih baik atau setidaknya melengkapi agar peraturan tersebut dapat diterapkan sekaligus diaplikasikan dengan baik oleh para karyawan Dahana. Seperti bagaimana penggunaan ID Card yang benar, atau penerapan corporate identity yang tidak sesuai penempatny.
"Di Amubalah kita bersama-sama mendiskusikannya. Dengan kata lain kehadiran Amuba diharapkan mampu memberikan kontribusi nyata demi kemajuan dahana," pungkasnya. (aan)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888