Pages

Monday, February 16, 2015

Humas PT Dahana Menggelar Media Gathering Terbatas



Terdapat enam awak media dari masing-masing perwakilan yang berkunjung ke Energetic Material Center (EMC) Dahana di Subang pada Selasa (3/2). Mereka berasal dari perwakilan media nasional yaitu Harian Republika dan Majalah Tempo. Kalau untuk media lokal berasal dari Harian Pikiran Rakyat dan Gala Media. Untuk komunikasi dengan komunitas BUMN hadir dari BUMN Insight. Sedangkan untuk komunikasi internal berasal dari Majalah DFile.


Acara berlangsung sejak siang hari. Dimulai dengan melakukan kunjungan ke lokasi pabrik yang terletak di lahan seluas 600 hektar di Energetic Material Center. Dengan didampingi pihak Humas, para awak media diajak berkeliling ke beberapa tempat.
Karena masing-masing tempat proses dan bahan baku jaraknya berjauhan, digunakanlah kendaraan khusus untuk melakukan plant tour. 

Selama perjalanan melalui kendaraan, Tris Budiman dari Humas, memberikan penjelasan tempat-tempat yang menjadi bagian dari produksi bahan peledak. Mulai dari pergudangan, produksi, perakitan, hingga tempat uji coba peledakan. Sempat mampir ke tempat perakitan bahan peledak.
Selesai melakukan tour singkat ke lokasi, acara berlanjut dengan bincang ringan bersama F. Harry Sampurno selaku Direktur Utama di salah satu ruangan di gedung yang mendapat penghargaan sebagai Green Building. Harry Sampurno menjelaskan tentang pentingnya media sebagai alat komunikasi kepada masyarakat untuk membangun bangsa dan nasionalisme. 

Acara yang digagas oleh Humas PT Dahana (Persero) ini berfungsi agar komunikasi dengan pemangku kepentingan terus berlanjut. Salah satunya adalah dengan mengundang sejumlah media untuk melakukan kunjungan ke lokasi perusahaan.

Perusahaan yang pindah dari Tasikmalaya ke Subang di tahun 2012 ini sadar betul bahwa sebagai perusahaan milik pemerintah (BUMN), masyarakat harus tahu tentang posisi dan sepak terjang perusahaan selama ini. Keterbukaan informasi di era reformasi memang merupakan suatu keharusan.
Dengan begitu, melalui media gathering terbatas ini diharapkan masyarakat semakin mengenal apa itu PT Dahana (Persero). Sebab tidak sedikit masyarakat yang tidak tahu tentang perusahaan bahan peledak yang berdiri sejak 1966 ini.
“Saya saja baru tahu kalau ada PT Dahana,” jelas Akbar, awak media dari Republika. (dra)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888