Pages

Thursday, September 26, 2013

Concern Terhadap Konservasi Energi

Kampus Dahana Raih 2nd Runner-up ASEAN
 “Penghargaan ini sebagai tonggak untuk menyadarkan seluruh insan Dahana untuk terus concern terhadap efisiensi energi,” Susilo Hertanto.

Nusa Dua, Bali, (25 September 2013).  Isu perubahan iklim yang dipicu oleh penggunaan energi fosil mendorong berbagai  pihak untuk meminimalisirnya sehingga mengurangi emisi gas rumah kaca.  Ketidakstabilan harga minyak akhir-akhir ini juga menyadarkan para pelaku industri dan pengelola bangunan gedung akan pentingnya penerapan konservasi energi.   Hal inilah yang menjadi konsentrasi dalam acara the 31st AMEM di Bali.



Acara the 31st AMEM  ini  didalamnya terdapat ASEAN Energy Business Forum (AEBF) dan dilaksanakan tahunan back to back dengan Pertemuan Menteri-Menteri Energi Se-ASEAN.  Acaranya sendiri terdiri dari konferensi energi, pameran energi dan teknologi, ASEAN Energy Awards (pemberian penghargaan kepada para pemenang kompetisi di bidang energi di kawasan ASEAN), serta dialog antara Menteri Energi se-ASEAN dengan CEO dari Perusahaan Energi Swasta se-ASEAN.

Kantor Manajemen Pusat (Kampus) Dahana yang berlokasi di Subang, Jawa Barat mendapatkan penghargaan sebagai 2nd runner-up untuk kategori gedung baru dalam perhelatan Asean Energy Awards 2013.   Penghargaan ini diterima langsung oleh Susilo Hertanto, Direktur Keuangan & SDM PT DAHANA (Persero) dalam acara gala dinner yang dilaksanakan pada 25 September 2013, di Westin Hotel Nusa Dua Bali.

Sebagai catatan, sejak selesai dibangun pada 2012 lalu, Kampus Dahana yang terletak di Kawasan Energetic Material Center PT DAHANA (Persero) ini telah mendapatkan berbagai penghargaan di bidang lingkungan.  Sebelumnya, Kampus Dahana memperoleh penghargaan kategori platinum untuk bangunan baru yang mengusung green concept dari Green Building Council Indonesia (GBCI), juara pertama gedung hemat energi bangunan BUMN Paling Hijau dari Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), dan peringkat ke-3 tingkat ASIA dari Futurearc BCI ASIA.

Tidak hanya membanggakan bangsa Indonesia di  ASEAN, dengan penghargaan tersebut PT DAHANA (Persero) menjadi satu satunya perusahaan di Indonesia yang sudah meraih 2 penghargaan internasional untuk kategori bangunan hemat energi.

Menurut Susilo Hertanto, penghargaan ini membuktikan manajemen PT DAHANA (Persero) concern terhadap penggunaan energi dalam aktivitas bisnisnya.  “Penghargaan ini sebagai tonggak untuk menyadarkan seluruh insan Dahana untuk concern terhadap efisiensi energi,” ujar Susilo Hertanto usai menerima piala.

Sejak selesai dibangun pada Agustus lalu, KAMPUS Dahana telah menerapkan penggunaan energi seefisien mungkin. Setiap sudut ruangan dilengkapi dengan human cencor yang mengatur penggunaan lampu dan air conditioner secara efisien, tidak menggunakan air tanah, penerangan alami, dan pemanfaatan kembali limbah buang secara maksimal.

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888