Pages

Monday, November 14, 2016

Dari Tasikmalaya ke Pulau Borneo



Ilham Ari Julkipli
Ilham Ari Julkipli, sebelumnya ia tidak merasakan firasat apapun, bahkan tidak sedikitpun membayangkan akan maju ke atas panggung untuk mendapatkan anugerah sebagai karyawan berprestasi.

Diluar dugaannya, yang mulanya diundang untuk menghadiri acara puncak perayaan HUT ke-50 DAHANA yang digelar pada 24 Oktober 2016 di Gedung Auditorium Kampus DAHANA, Subang. Ternyata namanya disebut sebagai karyawan berprestasi DAHANA 2016.

Diatas podium, Ilham ikut berbaris bersama tiga karyawan berprestasi lainnya. Dihadapan ratusan karyawan dan pejabat DAHANA, Ilham mendapat piagam penghargaan yang diserahkan langsung oleh Direktur Operasi Bambang Agung.

“Ini diluar dugaan, saya hanya disuruh untuk datang ke Subang. Ternyata mendapat penghargaan. Terimakasih DAHANA,” kata Ilham sambil tersenyum bahagia.

Ilham merasa dalam kesehariannya bekerja sebagai safety officer di Jsp. CK KJB Berau, tidak ada yang spesial, semuanya normal-normal saja. Menurut Pria asal Tasikmalaya ini, dalam bekerja ia hanya berusaha menjadi diri sendiri.

“Ada atau tidak ada atasan, kerja ya kerja aja yang giat.  Tidak karena ada atasan bekerja jadi kelihatan giat, kalau tidak ada atasan kerjanya jadi malas,” ungkap Ilham.

Mengawali karirnya di DAHANA, sejak 2007 Ilham sudah mulai bekerja sebagai tenaga harian di DAHANA Tasikmalaya, hingga pada akhirnya 2010 ia diangkat menjadi karyawan kontrak, namun mendapat tugas di Site Batulicin, Kalimantan Selatan, Kemudian berpindah ke Site Petrosea, pindah tugas lagi ke site Seruyung dan saat ini ditempatkan di site Jsp. CK KJB Berau.

Aktivitas keseharian di site, Ilham selain menjalankan tugas sebagai pengawas dibidang keselamatan, ia juga bertugas menjadi "blast control" dari mulai pemasangan jarak aman peledakan untuk unit dan manusia, kemudian menempatkan posisi unit alat berat di posisi aman peledakan, sampai dengan memberikan aba-aba untuk mulai peledakan.

Bagi Ilham, peraihan anugerah karyawan berprestasi yang didapatkannya, adalah buah dari kepercayaan yang diberikan oleh atasannya, yang tidak disia-siakan, sehingga ia mampu mengembangkan kepercayaan tersebut menjadi sebuah prestasi.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada para ‘panglima’ di site tempat saya menjadi ‘pasukan katak’, dari mulai Jsp. CK- Arutmin Indonesia di Batulicin, Jsp. MPP di Tenggarong, Jsp. Petrosea - ABN di Sanga sanga, Jsp. J-Resorces di seruyung dan Jsp CK - KJB di Berau,” ucap Ilham bersyukur. (sya)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888