Pages

Friday, July 29, 2016

Kopkar DAHANA Capai Target 2015



Koperasi Karyawan (Kopkar) PT DAHANA (Persero), sejak tahun 2012 telah berpindah domisili dari Tasikmalaya ke Subang, mengikuti  kepindahan perusahaannya, PT DAHANA (Persero), yang hijrah ke Subang setelah sejak 1966 berkantor pusat di Tasikmalaya.


Koperasi yang didirikan sejak 2 Januari 1988 ini terus mengalami pertumbuhannya. Dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang digelar pada 27 Juli 2016, Ketua Kopkar Dahana Boni Erwin, dalam laporan pertanggungjawabannya menyampaikan bahwa saat ini pekerjaan rumah tangga koperasi salah satunya adalah merapikan administrasi legalitas koperasi.

“Kita dituntut untuk melakukan perubahan lagi anggaran dasarnya karena sudah banyak ketidaksesuain dengan legalitas dan operasionalnya,” ungkap Boni.

Sampai dengan akhir 2015 anggota Kopkar DAHANA berjumlah 457 orang, selisih dua orang dibanding tahun 2014 yang berjumlah 459 orang.  Dalam kinerjanya di tahun 2015 Kopkar DAHANA dinilai mampu mencapai target yang telah ditetapkan.

“Kinerja terbaik dicapai dari jasa peledakan yang mengalami kenaikan tertinggi sebesar 124,14% diatas rencananya,” terangnya.

Hal ini disebabkan Kopkar DAHANA mendapatkan banyak peluang jasa peledakan dari tambang-tambang batuan Andesit dan proyek-proyek konstruksi di wilayah Jawa Barat. Sedangkan dari kelompok jasa pelayanan umum, Kopkar masih dapat mempertahankan omzetnya.

Keseluruhan pencapaian realisasi 2015 yaitu 127,21% atau 22.980.712.280 dari rencananya yang hanya 22.250.000.000. Sedangkan dibanding tahun sebelumnya pencapaian tahun ini adalah 109,25%, dimana di tahun 2014 hanya 21.036.399.933. (SYA)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888