Pages

Friday, January 29, 2016

Sinergi, Warga Garap Tanaman Sela di Lahan DAHANA



Sempat tertunda bercocok tanam karena musim kemarau panjang, akhirnya 258 petani asal Dusun I Sadawarna kini bisa bertanam kembali. Petani yang terbagi kedalam 14 kelompok ini merupakan warga dari masyarakat RW 01, RW 02 dan RW 03 Dusun I Sadawarna yang tengah menggarap lahan milik PT DAHANA (Persero) yang luasnya sekitar 100 hektar.


Vivip Mantoro, Manajer Pengelola Sumur Barang Dahana menerangkan pemanfaatan lahan untuk warga ini adalah salah satu program Bina Lingkungan DAHANA, sebagai upaya untuk membantu masyarakat dalam meningkatan pendapatan khusus dan juga mempercepat penghijauan pada areal Energetic Material Center.

Mereka (Petani) akan menanam tanaman sela tumpang sari di lahan yang telah ditanami pohon sengon. Lahan 100 hektar itu bakal ditanami kacang tanah,” terang Vivip Mantoro kepada Dfile dalam acara penyerahan bantuan bina lingkungan pada 14 Januari 2016 di Kantor PKBL PT DAHANA (Persero).

Awalnya tumpang sari ini mau berbarengan dengan penanaman pohon sengon tapi karena musim kemarau menanam kacang tanahnya ditunda, namun penanaman pohon sengon telah dilakukan,” tambah Vivip.

Dengan adanya program tumpang Sari ini, Vivip berharap adanya mata rantai yang saling menguntungkan. Warga yang menanam kacang tanah bisa ikut serta menjaga pohon Sengon yang di tanam oleh PT DAHANA (Persero) bekerjasama dengan PT Silva Nusantara Investama.
Dulunya lahan yang tengah digarap oleh PT Silva dan kelompok tani ini adalah lahan yang ditanami pohon tebu. Namun karena pohon tebu rawan terbakar, akhirnya dialihkan dengan pohon sengon dan dimanfaatkan warga untuk tanaman sela tumpang sari kacang tanah. (SYA)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888