Pages

Tuesday, December 29, 2015

Musim Berbunga Kampus DAHANA Dipenuhi Kupu-Kupu



Memasuki musim hujan, halaman Kantor Manajemen Pusat (Kampus) PT DAHANA (Persero) sudah kembali menghijau. Kini tanah kembali gembur, pepohonan mulai menghijau, kembang-kembang pun ikut berbunga. Sebelumnya selama musim kemarau, tanaman di taman sekitar Kampus Dahana menguning dan berguguran.


Nana, salah seorang karyawan bagian Nursery bersama temannya saat ditemui tim Dfile tengah sibuk menanam pohon. Ia mengaku tengah menanam dan menata kembali pohon-pohon dan bunga-bunga yang berada di area Kampus.

“Mumpung musim hujan, kita tanam kembali pohon dan bunga-bunganya. Kemarin musim kemarau banyak bunga yang mati, jadi kita tanam kembali,” terang Nana (22/12/2015).

Kini halaman Kampus DAHANA tengah musim berbunga. Hal ini terlihat dengan fenomena munculnya ribuan kupu-kupu yang beterbangan dan hinggap di pepohonan dan bunga ditaman sekitar halaman Kampus. 
 
“Tanaman disini mulai menghijau dan berbunga, tuh tandanya banyak kupu-kupu disini,” ujar Nana.

Kupu-kupu yang muncul di halaman Kampus Dahana adalah kupu-kupu kecil berwarna kuning atau dengan nama lain Eurema hecabe atau Common Grass Yellow. Kupu-kupu ini hanya muncul pada saat terjadi musim masa pancaroba. Baik pancaroba peralihan musim kemarau ke musim penghujan maupun sebaliknya.

Halaman Kampus Dahana kini kembali asri, rimbun dan hijau. Sedap di pandang, segar dilihat. Tentunya agar senantiasa hijau, tanaman perlu terus dijaga dan dirawat. (SYA)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888