Pages

Wednesday, November 11, 2015

BUDAYA KITA



Nasional.is.me, mulai dari diri sendiri untuk kemandirian bangsa
Oleh:  Abdul Haris Atbaro, SM Operasi DTU2

“ Kasihan bangsa yang memakai pakaian yang tidak ditenunnya,
memakan roti dari gandum yang tidak dituainya
dan meminum anggur yang tidak diperasnya ”
~ Bangsa kasihan - Khalil Gibran ~

Entah kenapa saya suka sekali dengan puisi tersebut, mungkin karena saya merasa bangsa ini seharusnya bisa menjadi bangsa yang lebih besar dengan segala sumber dayanya. Mungkin karena saya yakin bangsa ini masih bisa berubah mnjadi digjaya jika kita semua  benar-benar mencintai bangsa ini.

Kata AA Gym, cara efektif merubah bangsa ini adalah dengan merubah diri sendiri, mulai dari yang paling kecil, dan mulai dari sekarang. Semudah itu kah?.... sepertinya  tidak. Manusia adalah mahluk sosial, yang segala tindakannya pasti dipengaruhi dan mempertimbangkan lingkungan sekitar. Misalnya hampir semua dari kita pasti akan mengatakan korupsi, kolusi dan nepotisme adalah perbuatan salah dan tidak sehat untuk kemajuan suatu bangsa, tapi saat di benturkan dengan kewajiban memajukan perusahaan kita tidak segan-segan mengatakan GCG, anti bribery adalah sebagai hambatan. Kadang terpaksa setuju bahwa korupsi dan kolusi diperlukan untuk kemajuan perusahaan. Untuk dilema tersebut saya hanya bisa membesarkan hati dengan mengatakan, dunia bukan hanya Hitam Putih, ada jugadaerah abu-abu dengan gradasi dari Hitam ke putih, ada sedikit orang yang berada di area hitam, ada sedikit orang yang berada di area putih, tetapi untuk saya pribadi yang berada di zona abu-abu hanya berusaha sebanyak mungkin mengarah ke sisi putih.

Kembali tentang kemandirian bangsa, konon katanya Korea Selatan sebelum menjadi salah satu raksasa industri electronik juga sempat terseok-seok, satu hal yang membuat industri electronik di Korea Selatan maju karena kesadaran warganya, mereka tidak keberatan membeli produk dalam negeri yang masih berkualitas rendah dengan harga mahal, dengan demikian perusahaan-perusahaan bisa terus mengembangkan teknologinya.  Semangat nasionalisme yang berhasil membangun Korea Selatan. Lalu bagaimana dengan kita, apa masih ada semangat rela berkorban untuk kepentingan negara?

Banyak dari kita yang menuntut perubahan tetapi tidak mau menciptakan perubahan, yang lebih parah lagi kita ingin perubahan tetapi tidak mau terkena dampak negatif perubahan. Ingin produk dalam negeri tidak kalah dengan produk luar negeri, tapi sudah siapkan kita mengganti Samsung atau Apple kita dengan Nexian atau Mito? Lalu bagaimana dengan Dahana?, kandungan lokal yang diupayakan dalam produk Dahana apakah karena rasa nasionalisme atau sekedar tuntutan pasar? Kira-kira apa komentar kita seandainya laptop kantor kita ganti dengan zyrex atau advan. Atau mobil dinas menggunakan mobil esemka.

Apapun kondisinya, inilah bangsa (perusahaan) kita, ingat kata-kata God Bless, “lebih baik disini, rumah kita sendiri”. Dian nafi dalam bukunya sarvatraesa: Sang Petualang berucap: “Silahkan jadi kritikus tentang apapun di negeri (perusahaan) ini, tapi jangan lupakan nasionalisme kalian.  Jangan cuma kaya kritik tapi miskin jiwa negarawan”.  Jadikan  bangsa ini adalah kita, nasional.is.me.

Kepemimpinan & profesionalisme, be a leader not a bos
Seperti apa sih pemimpin yang baik dan profesional? Apakah pemimpin itu harus yang terbaik dan paling tegas diantara yang ada. Kalau pemimpin haruslah yang terbaik, saat diangkat menjadi Khalifah pertama Abu Bakar as Shidiq tentunya tidak akan berkata seperti ini.
“Saudara-saudara, aku telah diangkat menjadi pemimpin bukanlah karena aku yang terbaik diantara kalian semuanya, untuk itu jika aku berbuat baik bantulah aku, dan jika aku berbuat salah luruskanlah aku. Sifat jujur itu adalah amanah, sedangkan kebohongan itu adalah pengkhianatan. “
Atau seandainya pemimpin haruslah orang yang paling tegas, tentu saat diangkat sebagai khalifah kedua menggantikan Abu bakar, Umar ibn Khatab tidak akan menangis dan berkata :
“Aku ini keras, banyak orang yang takut padaku. Kalau aku nanti salah, lalu siapa yang berani mengingatkan?”

Ada kisah inspiratif dari seorang Charles Schwab, dia adalah salah satu orang pertama yang di gaji  lebih dari satu juta dollar pertahun dan di pilih untuk menjadi presiden  perusahaan baja ternama di Amerika pada tahun 1921. Yang membuat Schwab menjadi pimpinan dan di bayar 1 juta dollar saat itu bukan karena ia paling pintar atau seorang genius dibidang industri baja. Schwab sendiri mengatakan banyak orang yang lebih tahu mengenai rekayasa baja, dia dipilih sebagai presiden perusahaan baja tersebut adalah karena kemampuannya mengembangkan kemampuan seseorang dengan cara menghargai dan mendorong semangatnya. 

Schwab mengatakan “Saya suka memberi penghargaan namun segan mencari kesalahan, kalau saya menyukai sesuatu, saya sepenuh hati dalam penerimaan dan saya royal dalam memberikan pujian”. Itulah yang di lakukan schwab, tapi apa yang rata-rata dilakukan orang? Biasanya berlawanan dengan itu, kalau mereka tidak menyukai sesuatu, mereka menyalahkan bawahan mereka, kalau mereka menyukainya, mereka tidak mengatakan apa-apa (kalau tidak malu ingin rasanya mengganti kata “mereka” dengan kata “saya”).

Sikap tegas penting dimiliki seorang pemimpin, tetapi harus di dampingi dengan kebijaksanaan. Dengan kekuasaan kita bisa memaksa anak buah kita yang bandel untuk menggunakan safety helmet dengan ancaman akan di beri sangsi atau dipecat, pertanyaannya sampai kapan perintah itu akan di turuti, mungkin hanya sampai kita membalikan badan.  Jika sikap tegas saja tidak cukup untuk menggerakkan orang melakukan yang kita inginkan, lalu apa?  

Satu-satunya cara yang bisa menggerakkan kita melakukan apapun adalah dengan mendapat apa yang kita inginkan.  Desakan paling dalam yang diinginkan dan menjadi sifat dasar manusia adalah “Hasrat untuk menjadi penting”.  Saat saya jadi site koordinator ada seorang karyawan yang disamping berperangai buruk juga sangat senang menularkan perangai buruknya ke karyawan lain. Teguran dan sanksi sama sekali tidak membuat karyawan tersebut berubah. 

Hingga disatu  kesempatan saya meluangkan waktu bermain kerumah karyawan tersebut, tidak bercerita mengenai pekerjaan, tidak membicarakan kesalahan yang bersangkutan, hanya sekedar silaturahmi dan membahas kehidupan sehari-hari dan sesekali meminta saran dan pendapat yang bersangkutan untuk hal-hal diluar pekerjaan. Ajaib, tidak perlu waktu lama karyawan tersebut langsung berubah, esoknya dia sudah menjadi yang paling pertama hadir di tempat kerja.  

 Saya yakin bukan karena rasa takut akibat kunjungan saya yang menggerakkan karyawan tersebut untuk disiplin, tetapi perasaan telah menjadi penting. Terkadang untuk tidak merusak rasa penting seseorang kita harus berusaha untuk memberi pelajaran dengan cara seolah-olah tidak mengajari, dan hal-hal yang tidak diketahui seolah-olah hal yang terlupa, bagaimana kita lebih tahu tetapi tidak mengatakan hal tersebut.

Tentunya banyak hal lainnya yang harus dipenuhi untuk menjadi seorang pemimpin yang baik dan profesional seperti visi, tanggung jawab, kemampun komunikasi, knowledge tetapi yang paling penting adalah bagaimana memahami orang lain seutuhnya. Bos di ikuti karena kekuasaannya, pemimpin diikuti karena tauladannya.

Amanah & Pelayanan, harus berani memutus mata rantai ke tidak amanahan
Beberapa waktu ini kita (saya)seperti dipaksa tidak boleh bosan mendengar berita persetuan KPK & Polri, sejak kecil saya terbiasa menilai selain agama tidak ada sesuatu  yang bersifat mutlak, diantara hitam dan putih ada banyak zona gradasi abu-abu. Dalam kasus ini saya tidak ingin bilang tersangka KPK atau Polri benar atau  salah (memangnya saya ahli hukum?). 

Tapi saya yakin baik tersanga KPK dan kepolisian adalah orang baik tetapi pernah berbuah salah dan mungkin sedang mencoba berbuat amanah. Orang baik bukan berarti harus orang suci yang tidak pernah berbuat salah dan dosa.Waktu kecil kita diajarkan “karena nila setitik rusak susu sebelanga” sehingga kita lupa “Najis tidak merusak air 2 qullah selama tidak berubah warna dan baunya”. Atas kasus tersebut banyak orang berfikir kalau tidak ingin borok kita dilihat orang, jangan coba-coba membuka borok orang lain. Tapi kalau borok terus disembunyikan dan tidak diobati tentunya cepat atau lambat akan membunuh kita.

Terus apa hubungannya cerita tadi dengan menjadi amanah di perusahaan?  Dalam hubungan antara atasan dan bawahan, saya pribadi sering merasakan hal-hal yang menghambat untuk bersikap amanah dan memberikan pelayanan yang baik ke perusahaan adalah rasa toleransi atas kesalahan-kesalahan yang terjadi dengan pembenaran bahwa saya juga dulu melakukan yang sama.  Mungkin sifat amanah akan mudah diaplikasikan  jika kita mau lebih dahulu mengakui kesalahan diri sendiri dan mau memaafkan kesalahan orang lain. Jangan mewariskan perbuatan salah kita ke generasi penerus dan jangan juga terbiasa meng copy paste kesalahan pendahulu untuk membenarkan kesalahan kita.  Seperti kata Inul... “masa lalu biarlah masa lalu, jangan kau ungkit jangan ingatkan aku”. Hidup harus terus bergerak maju, kaizen kata orang jepang, sedangkan untuk muslim ingatlah:

"Barangsiapa yang hari ini lebih baik dari kemarin adalah orang yang beruntung. Bila hari ini sama dengan kemarin, berarti orang merugi. Dan jika hari ini lebih jelek dari kemarin adalah orang celaka"
Dari Abu Hurairah r.a, Rasulullah s.a.w, bersabda, “Tunaikanlah amanat kepada orang yang mempercayakan kepadamu dan janganlah kamu mengkhianati orang yang mengkhianatimu.” (HR. Abu Dawud dan Tirmidzi). Kalau menghianati orang yang menghianati kita saja tidak boleh, apalagi menghianati sesuatu yang sudah menghidupi kita selama ini.

Inovatif dan keunggulan, never ending improvement
Ditahun 2012 saya mendapat kesempatan mengerjakan proyek yang terbilang baru untuk Dahana, demolisi bangunan. Dengan segala keterbatasan pengetahuan dan informasi, proyek demolisi meruntuhkan 4 unit silo dan 1 unit chimney dilakukan dengan hasil 1 chimney sukses di runtuhkan sementara 4 unit silo masih berdiri dengan gagah ditempatnya masing-masing, alhasil alat beratpun dikerahkan untuk menuntaskan proyek tersebut. “Kegagalan” proyek tersebut meruntuhkan segenap rasa percaya diri yang menggebu-gebu saat meyakinkan pihak konsumen untuk memenangkan dan melaksanakan proyek tersebut. 

Rasa sedih, kecewa dan kehilangan rasa percaya diri itu sedikit bisa terobati saat mengingat bahwa seorangThomas Alva Edison butuh 1000 kali percobaan untuk dapat menemukan lampu pijar, dan atas percobaan-percobaanya tersebut Edison tidak pernah menyebutnya sebagai kegagalan, tetapi dia menyebutnya saya berhasil menemukan 999 cara yang salah membuat lampu pijar sebelum akhirnya menemukan satu cara yang benar.

Semua industri pasti akan menemui titik jenuh dimana industri tersebut tidak berkembang lagi dan harus membuat perubahan untuk tetap bertahan. Beberapa perusahaan besar, sebut saja misalnya Nokia yang tidak bisa mengembangkan diri akhirnya harus gulung tikar.

Beberapa teori menjelaskan sebab keruntuhan raksasa nokia adalah munculnya innovator dilemma, dimana penguasa pasar itu ragu melakukan inovasi lantaran takut produk inovasinya itu akan meng-kanibal atau menghantam balik produk utamanya yang masih laku di pasaran. Nokia ragu mengembangkan aplikasi smart phone lantaran takut produk utamanya, symbian, kehilangan pasar.
Dan saat mereka sadar, segalanya telah terlambat. Kompetitor yang sigap dan nothing to lose dengan segera mengambil kesempatan itu. Lalu meninggalkan sang incumbent (penguasa pasar saat itu) terpelanting ke pinggir arena.

Aliansi Global, karena kompetitor kita menjadi berarti.
Teringat comic superman yang pernah saya baca waktu kecil, dimana superman terbang membawa anak kecil yang di vonis sakit berat dan tidak bisa hidup lama lagi, saat anak itu turun, dia di tanya oleh orang tuanya, apa yang kamu lihat dari atas sana. “saya melihat sungai, laut, gunung-gunung, bangunan, tapi saya tidak melihat batas-batas antar negara”. Membuat saya kecil sedikit sadar Tuhan tidak memisah-misahkan kita, kita yang sering memisah misahkan diri sendiri. Dan perlahan lahan batas antar negara pun akan semakin samar. Lihat saja AFTA/MEA, si pesimis akan melihat negeri kita akan segera dibanjiri pendatang dari negara lain, si optimis akan melihat kita bisa mengembangkan diri lebih luas lagi.

Dalam kebaikan Tuhan senang kita melakukannya secara berjamaah. Sering kita melihat deretan jalan yang berisi kumpulan pedagang-pedagang yang sama, katakanlah deretan para pembuat stempel, deretan tukang duplikat kunci, deretan penjual barang bekas, dan lain-lain. Ternyata kompetitor tidak selamanya bisa merugikan, dengan aliansi para pedagang tersebut justru berhasil membesarkan pasar bidangnya masing-masing.Buat yang rindu masa-masa monopoli, saya tutup tulisan ini dengan mengutip kata-kata AA Gym, apa artinya menjadi juara tanpa lawan. Wallahu a’lam bishawab.

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888