Pages

Monday, December 9, 2013

Laskar Lima Harus Berani Berubah

Blog Dahana, Laskar Lima, itulah nama yang dilabelkan kepada 56 orang peserta Latihan Dasar Kepemimpinan (Latsarpim) Angkatan ke-5 PT DAHANA (Persero).  Mereka diperankan seakan-akan pasukan khusus yang tengah di latih untuk menjalankan sebuah misi, yaitu misi perubahan. Nyatanya, latihan ini nampak betul-betul menguras fisik dan mental.

 
Latsarpim yang dihelat di Lapangan Sepak Bola Zona Cagar Budaya PT DAHANA ini memberikan kesan tersendiri bagi Laskar Lima. Begitupun dengan Direktur Utama PT DAHANA (Persero), F. Harry Sampurno, yang ikut serta memberikan materi kepada Laskar Lima, pada Rabu malam, 4 Desember 2013.

Di dalam sebuah tenda pleton, Harry lebih mengajak sharing dengan Laskar Lima.  Bermula dari pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan oleh peserta, orang nomor satu di Perusahaan handak ini menjawab semua hal mulai dari sejarah perusahaan, sampai pergerakan perubahan industri global.
“Kita harus sadar betul, hari ini dan ke depan akan banyak perubahan-perubahan yang akan terjadi. Maka kita pun harus mampu menghadapinya,” terang Harry kepada Laskar Lima.

Lebih jauh, Harry berharap, Laskar Lima harus mampu dan berani melakukan perubahan-perubahan di perusahaan. “Jika dinilai sistem itu tidak cocok, maka kalian harus berani membenahinya. Karena perusahaan yang unggul itu didalamnya ada karyawan-karyawan unggul. Dan kalian harus menjadi orang unggul,” jelasnya.

Sebagai salah satu kuncinya, Harry menerangkan bahwa jika ingin memperbaiki sebuah sistem, maka kita  harus memulainya dari memperbaiki diri kita sendiri.  (SYA)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888