Pages

Thursday, December 20, 2012

Gak Mau Boros Sampo? Ikuti Prima Aditya

Blog Dahana, Sekarang ini tren rambut sangat beragam dan sangat cepat berganti. Mudah bagi seseorang mengubah potongan rambutnya sesuai tren yang sedang mewabah saat ini. Entah pria, wanita, hingga anak-anak begitu mudah pergi ke potong rambut atau salon untuk mengikuti style.

Style boleh saja berganti, namun semua itu tak berlaku bagi Prima Aditya Dewayana. Karyawan Divisi Migas PT Dahana (Persero) ini tetap percaya diri dengan gaya plontosnya yang hanya menyisakan sedikit rambut di kepalanya. Pria yang biasa turun ke lapangan ini ogah mengubah gaya rambutnya yang sudah jadi “Tanda pengenalnya” di Dahana.


Ternyata Prima punya rahasia di balik gaya rambutnya yang hampir tak pernah berubah. Nah gaya plontosnya ini ternyata tak ada sangkut pautnya dengan pekerjaanya yang tak jauh-jauh dari urusan minyak dan gas,  Pria yang hobi usil ini punya pertimbangan lain dengan potongan rambutnya.
“Suka bangun kesiangan, biar gak perlu disisir saat masuk kantor”, ujar Prima. Prima juga punya saran positif bagi karyawan lain yang ingin mengikuti jejaknya dengan gaya rambut plontos tipisnya ini. “Biar gak boros sampo saja”, kata Prima. (Idr)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888