Pages

Thursday, November 29, 2012

Manajemen MTH Tower Gelar Simulasi Damkar

Portal Dahana, Guna mengantisipasi timbulnya korban jiwa dan kerugian besar dalam bencana kebakaran, pihak Manajemen Gedung MTH Tower melakukan latihan simulasi pemadam kebakaran (Damkar) pada Rabu (31/10).

 Dalam   simulasi   yang   bekerjasama   dengan   Tim   Damkar   Jakarta   Selatan   ini, manajemen gedung menerjunkan seluruh karyawan yang terdiri dari seluruh perusahaan yang berkantor di gedung yang terletak di Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta ini. Seluruh karyawan ikut berpartisipasi dalam acara ini.


 “Supaya seluruh karyawan penghuni PPMTH mengenal, mengetahui, dan memahami berbagai alat-alat pemadam kebakaran, serta cara menggunakanya untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran” ujar Irman, bagian pengamanan PT Dahana (Persero) menirukan instruksi Manajemen MTH Tower saat breefing.

Dalam  simulasi  tersebut,    hari  pertama  sebelum  hari  pelaksanaan,  tim  Damkar Jakarta Selatan memulai dengan memberikan instruksi dan pengarahan kepada beberapa karyawan dari beberapa perusahaan yang telah ditunjuk menjadi leader. Para leader inilah yang kemudian meneruskan intruksi apa saja yang harus dilakukan saat hari simulasi pada karyawan lain di perusahaannya.
 Diawali  dengan  bunyi  sirene  di  beberapa  sudut  gedung  dengan  17  lantai  ini, beberapa karyawan berhamburan berusaha menyelamatkan diri melewati tangga darurat. Dalam simulasi juga diciptakan suasana gelap, lift yang tidak difungsikan, ketegangan dan keributan yang tak terhindarkan saat terjadi bencana. Terutama saat berebutan menuruni anak tangga.

 Di akhir simulasi, didampingi tim dari pemadam kebakaran Jakarta Selatan, beberapa karyawan memperagakan memadamkan si jago merah dengan karung basah dan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) yang tersedia di sudut gedung MTH. Hal ini dilakukan untuk melatih pencegahan dini bila tim damkar belum tiba di lokasi.
 Simulasi Darurat Ledakan Dahana Tasikmalaya
Sementara di tempat terpisah, PT Dahana di Kantor Tasikmalaya juga melakukan simulasi. Namun bukan simulasi antisipasi damkar seperti halnya di MTH Tower, di kota kelahirannya, PT Dahana melakukan simulasi tanggap bencana ledakan.

Simulasi ini wajib dilakukan lantaran beberapa bahan peledak berbagai jenis diproduksi di kantor yang juga pabrik Dahana Tasikmalaya.
Selasa (16/10), PT Dahana wilayah kerja Tasikmalaya melakukan simulasi tanggap bencana ledakan. Dengan menggandeng pihak manajemen, simulasi yang dikoordinasi oleh Unit Internal Contol EMC PT Dahana ini melibatkan seluruh karyawan perusahaan yang berada di Tasikmalaya.

 Bagi Dahana sendiri, prosedur kemanan dan simulasi tanggap ledakan menjadi perkara wajib  yang  harus  dipatuhi  manajemen. Ini  sesuai  dengan  System Management MK3L berlandaskan ISO 9001, ISO 14001 dan juga OHSAS 18001-2007 yang berisi prosedur Kesiap  Siagaan  dan  Tanggap  Darurat.  “Kita  (Dahana)  wajib  melakukan  simulasi  secara berkala  sebagai  implementasi  prosedur  yang  ada”,  papar  Sudirjo  Heru,  Manager Pengembangan Sistem PT Dahana.

 Kegiatan ini juga mengacu pada UU keselamatan kerja Permen Nomor 50 Tahun
2012 tentang Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Proses simulasi  sendiri  terbagi  dalam  beberapa  tahap  yang  meliputi  plan,  do,  check,  and  act (PDCA).
 Plan yang dimulai dengan penyusunan skenario simulasi, dan pembentukan tim pemantau   simulasi.   Selanjutnya   do   yang   meliputi   pembahasan   skenario,   persiapan lapangan, hingga eksekusi pelaksanaan simulasi. Tahap ketiga yakni check dengan tahapan persiapan regu Damkar, tim rescue, dan P3K. Dan tahap langkah terakhir yakni act yang mencakup evaluasi, pelaporan, dan rekomendasi. (IDR)

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888