Pages

Saturday, August 24, 2024

DAHANA Berikan Bantuan untuk Alumni DAHANA


PT DAHANA memberikan bantuan untuk Alumni DAHANA yang terhimpun dalam Serikat Purnakarya Dahana (SENADA).  Bantuan diserahkan oleh Senior Manager Legal & Komunikasi Perusahaan DAHANA Juli Jajuli dalam acara peringatan Hari Kemerdekaan RI yang dilaksanakan pada 24 Agustus 2024 di Tasikmalaya.

Dalam acara tersebut, diserahkan juga buku sejarah DAHANA yang berjudul The Dreams Comes True, penyerahan sembako dari unit Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, serta voucher belanja yang dipersembahkan oleh panitia HUT ke-58 PT DAHANA.

Dalam sambutannya, Juli Jajuli menyampaikan bahwa kegiatan Temu Alumni merupakan sebuah hal yang sangat dinanti oleh karyawan dan alumni DAHANA setiap tahunnya. Pada pertemuan ini, karyawan dapat belajar dan mengetahui sejarah kemajuan DAHANA dari masa ke masa.

“Acara ini sangat penting untuk mempererat silaturahmi antara  perusahaan dengan para alumni. Alumni adalah para pendahulu yang sangat berjasa bagi kemajuan perusahaan. Melalui tangan-tangan inovatif mereka, DAHANA bisa maju hingga dinikmati oleh generasi terkini di perusahaan,” ungkap Juli Jajuli.

Sebagai bentuk dukungan bagi para alumni, PT DAHANA melalui unit TJSL juga sudah menyiapkan paket sembako untuk alumni sesuai peruntukkannya. Bantuan ini merupakan wujud kepedulian perusahaan kepada mereka yang telah berjasa bagi DAHANA di masa-masa pengembangan perusahaan.

Selain sembako, panitia HUT ke-58 PT DAHANA juga membagikan voucher belanja untuk alumni PT DAHANA di Tasikmalaya. Pihak panitia menilai, DAHANA merupakan perusahaan yang tidak akan pernah melupakan kota Tasikmalaya yang menjadi saksi bagi pertumbuhan perusahaan.

Sementara itu, Ketua Senada Leliso Dahlia mengungkapkan rasa terima kasih dan harunya atas kepedulian yang diberikan oleh DAHANA. Menurutnya, PT DAHANA adalah salah satu perusahaan yang memiliki rasa kekeluargaan sangat erat, tidak hanya saat menjadi karyawan aktif, namun juga saat sudah memasuki masa purnakarya.

“Kami mewakili seluruh alumni DAHANA yang  berada di Tasikmalaya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada perusahaan. Kehadiran DAHANA di Tasikmalaya menjadi obat rindu kami terhadap perusahaan, mengingat masa-masa perjuangan dahulu. Terima kasih juga atas dukungan DAHANA pada kegiatan-kegiatan Senada, semoga DAHANA semakin maju  dan berkembang,” ujar Leli.

Selain melaksanakan pemberian buku dan bantuan, Temu Alumni juga dimeriahkan dengan acara  lomba Agustusan serta makan bersama karyawan dan alumni.

No comments:

Post a Comment

 

PT DAHANA

Jakarta Office:
Menara MTH, Lt.17
Jl. MT. Haryono Kav.23
Jakarta 12820
Indonesia
Telephone +62 21 837 823 17
Facsimile +62 21 837 823 27

PT. DAHANA

Head Office:
Energetic Material Center
Jl. Raya Subang - Cikamurang Km. 12 Cibogo
Subang 41285, Jawa Barat
Indonesia
Telephone+62 260 742 3333
Facsimile+62 260 742 3888