Kepala Dinas Penelitian Pengembangan Angkatan Laut (Kadislitbangal) Laksamana Pertama TNI Agus Karminto, S.E., dan Kepala Dinas Materiel Senjata dan Elektronika TNI Angkatan Laut (Kadissenlekal) Laksma TNI Endarto Pantja I., S.T., M.T., beserta rombongan mengunjungi kawasan Energetic Material Center DAHANA di Subang, Jawa Barat pada Kamis, 25 Februari 2021. Kunjungan ini dalam rangka mengenal lebih jauh produk-produk bahan peledak DAHANA.
Selain menerima paparan mengenai produk-produk dan fasilitas yang dimiliki oleh DAHANA, rombongan TNI AL ini juga berkesempatan mengunjungi langsung fasilitas produksi dan menyaksikan proses uji mutu bahan peledak di area terbatas Ring 1 DAHANA.
Dalam sambutannya, Kadislitbangal Laksamana Pertama TNI Agus Karminto, S.E., menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan penjajakan awal serta untuk mengenal lebih jauh lagi mengenai produk dan layanan dari DAHANA. Selama ini pihak TNI AL belum pernah bekerja sama dengan DAHANA baik dalam hal penelitian pengembangan maupun penggunaan produk DAHANA.
“Tak kenal maka tak sayang, begitulah menurut pepatah, makanya kami hari ini mengunjungi DAHANA. Mudah-mudahan kedepannya ada kerjasama yang bisa dilakukan antara TNI AL dengan DAHANA,” ungkap Agus.
Sebagaimana
diketahui, selain bergerak di bidang bahan peledak komersial untuk pertambangan
dan konstruksi, DAHANA juga memiliki lini bisnis bahan peledak untuk
pertahanan. Bahan peledak atau bom untuk
pertahanan itu diantaranya Bom P-100L, P-250L, P-500L untuk pesawat tempur
Sukhoi milik TNI Angkatan Udara, Roket RHAN 122 dan peluncur roketnya, serta
bahan peledak pertahanan lainnya. (rmt)
No comments:
Post a Comment